REMAJA BER PRESTASI? SEMUA BISA KOK!

Galau itu Biasa

                Masa remaja adalah masa yang paling berkesan karena memberikan begitu banyak sekali pengalaman hidup yang berarti untuk masa depan. Di masa remaja inilah saat yang paling tepat untuk mengukir begitu banyak prestasi, karena masa remaja peluang untuk meraih begitu banyak prestasi sangatlah terbuka lebar bagi siapapun dia yang bisa memanfaatkan waktunya. 

                Memang begitu banyak tantangan yang harus dilalui untuk meraih beragam prestasi yang ingin dicapai. Salah satu kendala yang kerap kali muncul dalam diri seorang remaja adalah GALAU. Ya, satu kata ini memang tidak bisa dipisahkan dari diri remaja, karena masa remaja adalah masa-masa yang labil dan masa dimana seorang remaja yang akan tumbuh dewasa berusaha untuk mencari jati diri mereka. Mereka ingin tahu apa kekurangan dan kelebihan mereka. Mereka ingin mengetahui apa yang terbaik untuk masa depan mereka, padahal di satu sisi mereka masih ingin menikmati masa-masa indah mereka dengan bersenang-senang, tetapi di sisi lain mereka harus mempersiapkan diri untuk menghadapi masa depan yang lebih banyak tantangan pastinya.

                Nah disinilah awal mulanya kenakalan remaja muncul, karena mungkin mereka mengalami konflik dalam diri mereka yang terkadang membuat mereka menjadi putus asa. Karena memang pada dasarnya remaja menuntut kesenangan dan belum terbiasa menghadapi kesukaran yang dialami orang dewasa.

                Untuk menghadapi kegalauan karena tantangan-tantangan didepan maka seorang remaja hendaknya mempunyai visi dan misi yang jelas untuk masa depan mereka. Mereka harus mengingat bahwa selain diri mereka sendiri masih ada orang tua serta keluarga yang lain yang harus mereka bahagiakan dan paling tidak bisa membalas sedikit pengorbanan mereka untuk kita dimasa kecil dulu. Remaja hendaknya sering berkonsultasi dengan orang tua, agar masa depan mereka benar-benar terarah. Karena orang tua pasti akan mengarahkan yang terbaik untuk anaknya. Selain itu lingkungan juga harus mendukung untuk ini.

Remaja Smart itu Kayak Gini!

·         Smart = nggak kupeng

Kupeng alias kurang pengetahuan. Muslimah itu wawasannya harus luas. Bukan cuma gosip artis yang diurusin atau model baju terbaru yang diketahui. Gadget terbaru selalu update tapi hanya untuk main game atau bahkan nyari gebetan via facebook. Rajin di depan TV tapi sekadar mantengin acara musik atau FTV.

Penting sekali bagi remaja yang ingin berprestasi untuk menambah pengetahuan, baik dibidang ipTek, maupun keagamaan. Karena ipTek dengan agama saling melengkapi agar diri seseorang menjadi berprestasi dan tetap menjadi pribadi yang bisa dibanggakan oleh agamanya.

·         Smart = nggak kuper

Kuper alias kurang pergaulan. Maksudnya disini adalah kurangnya bersosialisasi dengan orang lain, padahal sosialisasi itu salah satu hal yang sangaaatt penting dalam kehidupan. Yang kuper itu yang rajin mengurung diri di kamar saja. Dia baik dan salihah tapi dipakai untuk diri sendiri. Dia cerdas tapi enggan berbagi. Seolah-olah surga untuk ditempati sendiri. Ih…semoga kamu bukan termasuk tipe ini ya.

Tetapi ada juga yang rajin jalan-jalan di mal tapi untuk nongkrong dan cuci mata. Gabung di organisasi tapi dengan niatan mau cari pacar. Punya banyak teman tapi tidak membawa manfaat bagi perbaikan diri.

Kedua tipe di atas tak bisa dipilih. Muslim smart itu tipenya peduli. Bukan hanya diri sendiri, tapi juga keluarga, teman, dan lingkungan. Biar kata kamu harus banyak bergaul tapi ingat, bergaul yang syar’i itu harus kamu pahami. Becanda boleh-boleh saja tapi jangan kelewatan. Tetap tidak boleh ada unsur bohong atau menipu di dalamnya. Bahkan, banyak tertawa itu bisa mematikan hati loh. So, tetap jaga imej bahwa kamu muslim. 

·         Smart = jaga kehormatan

Jaga kehormatan bukan berarti sok suci, karena banyak kan zaman sekarang orang yang berusaha menjaga kehormatannya dikatain sok sucilah, munafik lah, sombong lah, sok jual mahal lah. Padahal kan niat mereka baik. So, jangan dengarkan kata orang yang gapenting itu dehh. 

Menjaga kehormatan juga bukan berarti menutup diri dengan orang lain. Harus tetap bergaul, tetapi yang syar’i lohh. Tetap menutup aurat, berkata yang baik-baik, dan menjaga jarak dengan lawan jenis. Bukan berarti menjauhi lawan jenis ya. Tetapi lebih tahu dengan batasan-batasan yang sudah ditetapkan dalam Islam. Jalan-jalan kemanapun boleh, asal dengan tujuan yang baik, dan ketempat yang baik, bukan untuk berbuat maksiat, tetapi untuk refreshing misalnya 😀

Bila perempuan utamanya muslimah mau mengikuti aturan ini dengan baik dan benar maka fenomena cewek cabe-cabean seperti yang marak akhir-akhir ini nggak akan terjadi.

·         Smart = mau ngaji

Ngaji bukan sekedar membaca Al-Qur’an tetapi juga mau mendalami apa isi kandungannya. Dengan begini insya Allah kamu akan tahu betapa banyak ilmu yang diajarkan dalam Islam. Kalau punya banyak ilmu, dan kamu amalkan pasti banyak doong tabungan kamu untuk akhirat. Mumpung masih muda, yuk sama-sama nyari ilmu buat tabungan akhirat! Karena yang namanya ajal hanya Allah SWT yang tahu, nggak peduli tua atau muda. Jadi yuk nabung ! 🙂 

Ini Tipsnya Menjadi Remaja Ber prestasi

1.       Berlatihlah menjadi pemimpin. Jangan meragukan kemampuan dirimu sendiri.

2.       Rajin belajar apaun yang kamu suka, asahlah itu agar menjadi bakatmu.

3.       Jangan malas mempelajari apa yang kurang kamu suka, karena remaja prestasi tidak pilih-pilih, semua harus bisa.

4.       Percaya diri, jangan mudah patah semangat, jangan hiraukan kekurangan dan cibiran orang. Jadikan cibiran sebagai penyemangatmu untuk membuktikan kepada mereka kamu BISA!

5.       Mengurangi, bahkan hilangkan kebiasaan mencontek. Mereka saja bisa, masa kamu tidak? Itu namanya meragukan kemampuan diri sendiri.

6.       Jangan malu bertanya. Pada dasarnya semua orang punya peluang untuk berprestasi, hanya saja terkadang mereka pemalu, rasa malu inilah yang membuat seseorang terlihat kurang pintar, padahal mereka bisa.

7.       Cukup istirahat, sangat penting untuk menjaga kebugaran jasmani dan rohani. Istirahat juga berguna untuk menyegarkan kembali pikiran yang lelah.

Naah bagaimana? Sudah punya semangat baru untuk berprestasi? Semoga sudah ya,aamiin.

Ingat kawan, pada dasarnya Allah SWT memberikan kita semua kemampuan yang sama. Tidak ada orang bodoh didunia ini. Yang ada hanya orang yang malas berusaha. Semua orang bisa kok berprestasi. Semua orang mempunyai kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Jadi, jangan menyerah jika kamu mempunyai kekurangan pada suatu bidang tertentu, karena mungkin bidang itu memang bukan bakatmu. Kamu tidak bodoh kok, hanya mungkin kamu belum tahu dibidang mana letak kelebihanmu. Semangat terus ya kawan ! 🙂

Baca Juga :

10 Tempat Istimewa Yang Harus Di Kunjungi Saat Haji Dan Umroh

5 Perbedaan Umroh Dan Haji Yang Umat Islam Harus Tahu

Childfree dalam Mata Islam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.